PENGARUH PENGGUNAAN METODE TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS VIII DI SMP PGRI 11 PALEMBANG (Skripsi)

Ratnasari, Desi (2016) PENGARUH PENGGUNAAN METODE TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS VIII DI SMP PGRI 11 PALEMBANG (Skripsi). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
DESI RATNASARI_TarBio.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Masalah pendidikan dan pengajaran merupakan masalah yang cukup kompleks dimana banyak faktor yang ikut mempengaruhinya. Fenomena yang terjadi dilapangan yaitu terutama dalam kegiatan belajar mengajar masih berpusat pada guru, aktifitas siswa cenderung monoton, masih banyak siswa menerima penjelasan dari guru, dan hasil belajar yang diperoleh siswa kurang baik. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode tipe group investigation terhadap hasil belajar siswa di SMP PGRI 11 Palembang. Tempat dan waktu penelitian dilaksanakan di SMP PGRI 11 Palembang pada tanggal 06 oktober 2015 sampai 20 oktober 2015 semester ganjil tahun pelajaran 2015/2016. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi yang diambil 3 kelas yaitu kelas VIII.1,VIII.2 dan VIII.3 berjumlah 86 siswa sedangkan yang dijadikan sampel hanya 2 kelas yaitu kelas VIII.1 sebagai kelas eksperimen dan VIII.3 sebagai kelas kontrol dengan jumlah 57 siswa. Berdasarkan analisis hasil belajar siswa post-test dari uji hipotesis yang dilakukan diperoleh harga thitung 3,042 dengan harga ttabel pada taraf signifikan 1% yaitu 2,68 ternyata thitung >ttabel atau 3,042>2,68. Hal ini menunjukkan bahwa Ho ditolak Ha diterima sehingga hipotesis menyatakan bahwa “ada pengaruh yang signifikan setelah penggunaan metode tipe group investigation terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran biologi kelas VIII di SMP PGRI 11 Palembang berpengaruh.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Group Investigation, Hasil Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 17 May 2016 08:13
Last Modified: 17 May 2016 08:13
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/592

Actions (login required)

View Item View Item