PERAN K.H. SULAIMAN (1865 - 1954 ) DALAM BIDANG SOSIAL, BUDAYA DAN AGAMA DI DESA UJUNG TANJUNG KECAMATAN BANYUASIN III KABUPATEN BANYUASIN (Skripsi)

Marlina, Marlina (2016) PERAN K.H. SULAIMAN (1865 - 1954 ) DALAM BIDANG SOSIAL, BUDAYA DAN AGAMA DI DESA UJUNG TANJUNG KECAMATAN BANYUASIN III KABUPATEN BANYUASIN (Skripsi). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (113kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (360kB) | Preview

Abstract

Dalam penyebaran agama Islam para ulama memilki peran untuk menyampaikan ajaran Islam itu sendiri,dengan tersebut para ulama mengalami kemudahan dalam menyampaikan dakwah kepada masyarakat sehingga penulis mengangkat judul skripsi “Peran K.H. Sulaiman (1865-1954) dalam bidang sosial, budaya dan agama di Desa Ujung Tanjung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin”. dengan rumusan masalah sebagai berikut. Kajian difokuskan pada: (1) Bagaimana kondisi umum Desa Ujung Tanjung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin; (2) Bagaimana biografi K.H. Sulaiman; (3) Bagaiamana peran K.H. Sulaiman dalam bidang sosial, budaya dan agama di Desa Ujung Tanjung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori peranan. Penelitian ini adalah penelitian deskritif kualitatif dengan model studi lapangan (field researh), dengan menggunakan metode sejarah. Metode sejarah adalah metode yang digunakan untuk mengetahui peristiwa dimasa lampau, untuk mengetahui peristiwa dimasa lampau itu maka dilakukan penelitian berupa prosedur penyelidikan dengan menggunakan tehnik pengumpulan data sejarah, baik berupa arsip-arsip dan buku-buku maupun wawancara dengan tokoh-tokoh yang masih hidup sehubungan dengan peristiwa bersejarah. Dalam metode sejarah, untuk melakukan penelitian sejarah melalui beberapa langkah yaitu heuristik, kritik sumber (eksternal dan internal), interprestasi dan historigrafi. Pendekatan sosiologis digunakan untuk memperluas teori-teori peristiwa dimasa lampau. Setelah dilakukan penelitian, maka dapat disimpulkan, bahwa dalam penyebaran agama Islam di Desa Ujung Tanjung, tak terlepas dari peran K.H. Sulaiman yaitu dalam bidang sosial, budaya dan agama. Penyebaran agama Islam di Banyuasin pada awalnya dilakukan dari pintu ke pintu (door to door), kemudian beliau mendirikan masjid guna mempermudah beliau dalam berdakwah. Adapun K.H. Sulaiman memiliki peranan signifikan dalam penyebaran Islam, khususnya peran beliau dalam bidang sosial, budaya dan agama. Dalam bidang sosial yang dilakukan oleh K.H. Sulaiman pada masa itu, salah satunya gotong royong. Dalam bidang budaya terdapat dalam upacara seperti nulung sedekah, mbek arai, sedekah bedusunan, kematian dan upacara lainnya. Dalam bidang agama peran K.H. Sulaiman, berdakwah dan menyebarkan agama Islam melalui kegiatan pengajian, baik door to door, maupun secara kolektif dilalukan di mushola, dan dimasjid. Dalam berdakwa beliau menggunakan perahu menelusuri sekitar perairan sungai musi. Dan beliau mengambil inisiatif untuk mendirikan masjid Al-Istiqlal didesa Ujung Tanjung dan mushola Al-Ikhlas didesa Sejagung.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: biografi, peran, bidang sosial.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Humanities
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 20 May 2016 07:17
Last Modified: 20 May 2016 07:17
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/633

Actions (login required)

View Item View Item