PENGARUH PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN BANYUASIN (PERIODE 2010-2013) (Skripsi)

Apriliasari, Iis (2016) PENGARUH PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN BANYUASIN (PERIODE 2010-2013) (Skripsi). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (318kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (84kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (817kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (22kB) | Preview

Abstract

Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupakan sumber penerimaan yang signifikan bagi pembiayaan dan pembangunan di suatu daerah otonomi. Jumlah penerimaan komponen pajak daerah dan retribusi daerah sangat dipengaruhi oleh banyaknya jenis pajak daerah dan retribusi daerah yang diterapkan serta disesuiakan dengan peraturan yang berlaku yang terkait dengan penerimaan kedua komponen tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang berupa angka-angka dikelola menggunakan SPSS dengan uji Regresi Linear Berganda. Variabel penelitian ini yaitu Pendapatan Asli Daerah, Pajak Daerah dan Retribusi Daerah Kabupaten Banyuasin. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder dari Laporan Realisasi APBD Kabupaten Banyuasin periode 2010-2013 yang sudah diolah oleh pihak yang terkait yang didapat dari situs resmi Departemen Keuangan Republik Indonesia Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan dan Badan Pusat Statistik provinsi Sumatera Selatan.Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pajak daerah dan retribusi daerah kabupaten Banyuasin terhadap Pendapatan Asli Daerah kabupaten Banyuasin. Hasil analisis regresi menunjukan bahwa pajak daerah dan retribusi daerah berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah kabupaten Banyuasin sebesar 92,8%. Hal ini menunjukan bahwa pajak daerah dan retribusi daerah memberikan sumbangan yang cukup besar dalam peningkatan pendapatan asli daerah dibandingkan faktor-faktor lainnya. Untuk meningkatkan pendapatan asli daerah pemerintah kabupaten Banyuasin perlu meningkatkan penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah serta perlu mengadakan sosialisasi mengenai potensi daerah yang dimiliki kabupaten Banyuasin sehingga para investor tertarik untuk menanamkan modalnya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Asli Daerah (PAD), pajak daerah, retribusi daerah.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 13 Jun 2016 07:02
Last Modified: 13 Jun 2016 07:02
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/721

Actions (login required)

View Item View Item