FITRI, RIDHO NURUL (2016) HUBUNGAN ANTARA PEMBENTUKAN KARAKTER DENGAN KECERDASAN SPIRITUAL DALAM KEGIATAN OSIS PADA SELURUH ANGGOTA OSIS YANG AKTIF DI SMA NEGERI 22 PALEMBANG. Other thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
RIDHO NURUL FITRI_UshPsiIslm.pdf Download (625kB) | Preview |
Abstract
Fakta yang ada di lapangan menunjukkan adanya karakter yang rendah sehingga menyebabkan rendahnya juga tingkat kecerdasan spiritual siswa anggota osis terlihat pada fenomena banyaknya siswa yang kurang disiplin, kurang santun, kurang bertanggungjawab, kurang perduli sehingga menyebabkan siswa kurang baik kecerdasan spiritualnya. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu variabel bebas dan variabel terikat, variabel bebas adalah pembentukan karakter, sedangkan variabel terikatnya adalah kecerdasan spiritual. Hipotesis yang diajukan adalah hubungan antara pembentukan karakter dengan kecerdasan spiritual Populasi dalam penelitian ini yaitu 110 orang siswa anggota osis yang aktif di SMA Negeri 22 Palembang, sedangkan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 78 orang siswa anggota osis yang aktif di SMA Negeri 22 Palembang. Teknik pengambilan sampel yaitu dengan teknik random sampling sederhana dengan mengacu pada tabel Isac dan Michael pada taraf kesalahan 10%. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan penyebaran skala. Dimana, pembentukan karakter siswa akan diungkap melalui skala yang disusun peneliti berdasarkan aspek-aspek pembentukan karakter menurut Mnemonics sebagai berikut; trustworthiness (kepercayaan), respect (menghormati), responsibility (tanggung jawab), fairness (keadilan), caring (kepedulian), dan citizenship (kewarganegaraan). Sedangkan Kecerdasan Spiritual siswa akan diungkap melalui skala yang disusun peneliti berdasarkan aspek-aspek kecerdasan spiritual menurut Khavari sebagai berikut; sudut pandang spiritual-keagamaan, sudut pandang sosial-keagamaan, dan sudut pandang etika sosial. Metode analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah dengan analisis regresi sederhana. Semua perhitungan analisis data dilakukan dengan menggunakan bantuan program komputer SPSS (Statistical Package for Social Science) for windows versi 17. Hasil analisis yang diperoleh koefisien korelasi sebesar r = 0,710 dan signifikansi p = 0,000 (p < 0,01) bahwa hipotesis terbukti, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pembentukan karakter dengan kecerdasan spiritual dalam kegiatan osis pada seluruh anggota osis yang aktif di SMA Negeri 22 Palembang. Adapun hasil sumbangan yang diberikan pembentukan karakter terhadap kecerdasan spiritual sebesar 50,4%, sedangkan 49,6% lainnya ditentukan oleh hal lain yang tidak diungkap dalam penelitian ini. Kata Kunci : Karakter, Kecerdasan Spiritual
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Karakter, Kecerdasan Spiritual |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | perpus perpus perpus |
Date Deposited: | 27 Jul 2016 01:53 |
Last Modified: | 27 Jul 2016 01:53 |
URI: | http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/737 |
Actions (login required)
View Item |