Buana Fitri, Sri (2016) KESADARAN BERAGAMA PADA REMAJA SEKOLAH PELAKU BALAP MOTOR LIAR DI PANGKALAN BALAI. (Skripsi). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
BAB I.pdf Download (183kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (289kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (152kB) | Preview |
|
|
Text
Bab IV.pdf Download (236kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (82kB) | Preview |
Abstract
Pada masa remaja, anak mulai aktif serta lengkap dengan energi yang berlebih-lebihan menyebabkan hal-hal yang negatif misalnya suka ribut, suka bertengkar, memamerkan kekuatan pisiknya, sering melakukan perbuatan-perbuatan yang melanggar hukum, norma dan sulit diatur. Seperti melakukan balap motor liar yang dilakukan D, A, YJ dan RA bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain, namun subjek tetap melakukan balap motor liar dengan tujuan ingin mencapai kepuasaan, mencari harga diri, menghilangkan stress dan menantang adrenalin di jalan raya sehingga mengganggu lalulintas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesadaran beragama pada remaja sekolah pelaku balap motor liar di Pangkalan Balai. Subjek dalam penelitian ini adalah 4 orang remaja laki-laki yang masih sekolah di SMA Sanudin Pangkalan Balai berusia 16-18 tahun yang melakukan balap motor liar. Dalam penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi over-partisipant-alami, wawancara semi terstruktur dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan ialah dengan cara data reduction (reduksi data), data display (penyajian data) dan conclusion drawing/verification (penarikan kesimpulan). Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh, maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa remaja siswa yang melakukan balap motor liar ini memiliki pemahaman tentang agama seperti melaksanakan sholat walaupun tidak full sebanyak 5 waktu, membaca Al-Qur’an (mengaji) dan melaksanakan puasa meskipun tidak dilakukan secara rutin. Selain itu, remaja ini masih memperdulikan sesama umat manusia seperti membantu orang yang membutuhkan pertolongan, akan tetapi kesadaran tersebut tidak berarti meninggalkan kebiasaan mereka untuk melakukan balap motor liar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesadaran Beragama, Remaja dan Balap Motor Liar |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | perpus perpus perpus |
Date Deposited: | 15 Apr 2016 07:23 |
Last Modified: | 15 Apr 2016 07:23 |
URI: | http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/220 |
Actions (login required)
View Item |