PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS X PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI DI SMA SETIA DARMA PALEMBANG

DELSI ULPA SARI, NIM.13222022 (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS X PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI DI SMA SETIA DARMA PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
DELSA ULPA SARI (13222022).pdf

Download (4MB) | Preview
Official URL: http://perpustakaan.ac.id

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Setia Darma Palembang yang masih banyak mengalami kesulitan dalam proses belajar mengajar dan kurangnya suatu motivasi dalam sebuah pembelajaran sehingga mereka lebih cenderung pasif untuk mengembangkan pengetahuan. Rendahnya pemahaman konsep siswa terutama pada siswa kelas X SMA Setia darma Palembang. Hal ini ditunjukkan dari nilai rata-rata ulangan semester siswa (US) kelas X SMA hanya 10 siswa yang mencapai KKM dengan presentase ketuntasan 11,1%. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD (student teams achievement division) terhadap pemahaman konsep siswa pada mata pelajaran Biolgi di SMA Setia Darama Palembang. Penelitian dilaksanakan selama bulan November. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan seluruh siswa SMA Setia Darma Palembang yang terdiri atas 3 kelas. Dengan menggunakan teknik pusposive sampling, dari tiga kelas hanya diambil dua kelas yang dijadikan sampel eksperimen dan kontrol yaitu kelas X IPA 3 dan X IPA 2 dengan jumlah sebanyak 62 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian berupa tes dan lembar observasi. Data yang diambil adalah pemahaman konsep siswa (Gain) berupa selisih nilai tes awal dan tes akhir dengan menerapkan statistik uji-t untuk menguji pemahaman konsep siswa. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata tes awal dan tes akhir untuk kelas yang menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD adalah 40,67 dan 84,84 serta selisih antara rata-rata tes akhir dan tes awal adalah 40,67. Berdasarkan rata-rata ketuntasan belajar 96,77 siswa dinyatakan tuntas, sedangkan untuk kelas yang menerapkan metode konvensional diperoleh nilai rata-rata tes awal dan tes akhir yaitu 44,90 dan 76,03 serta selisih antara rata-rata tes akhir dan tes awal adalah 31,12. Berdasarkan rata-rata ketuntasan belajar 74,19 siswa dinyatakan tuntas. Berdasarkan uji hipotesis, didapatkan t hitung dengan nilai 3,858 dan t tabel dengan taraf kesalahan 5% =1,671 artinya Ho ditolak dan Ha diterima.Berarti nilai t hitung lebih besar dari t tabel (3,858 > 1,671) yang artinya hipotesis diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan pemahaman konsep yang signifikan setelah diajar dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan metode konvensional di SMA Setia Darma Palembang. Kata kunci : Pemahaman Konsep siswa, STAD (student teams achievement division)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 14 Feb 2019 08:05
Last Modified: 14 Feb 2019 08:05
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/2921

Actions (login required)

View Item View Item