PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVASTIGATION TERHADAP KEMAMPUAN MENGANALISIS SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA DI MADRASAH IBTIDAIYAH AL-HADDI LUBUK LINGGAU

FITRI YATUL HUSNA. SY, NIM. 14270039 (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVASTIGATION TERHADAP KEMAMPUAN MENGANALISIS SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA DI MADRASAH IBTIDAIYAH AL-HADDI LUBUK LINGGAU. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
FITRI YATUL HUSNA SY (14270039).pdf

Download (6MB) | Preview
Official URL: http://perpustakaan.ac.id

Abstract

Kemampuan menganalisis merupakan kemampuan dalam memecah- mecahkan dan menguraikan materi menjadi lebih terstuktur yang didapat melalui informasi. Kemampuan menganalisis siswa dalam pembelajaran diantaranya dengan menggunakan model pembelajaran group invastigation. Model pembelajaran ini dapat melatih siswa menambahkan informasi dari berbagai sumber. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan menganalisis siswa sebelum menggunakan model pembelajaran group invastigation di Madrasah Ibtidaiyah Al- Haddi Lubuk Linggau, bagaimana kemampuan menganalisis siswa setelah menggunakan model pembelajaran group invastigation di Madrasah Ibtidaiyah Al- Hadi Lubuk Linggau, dan adakah pengaruh model pembelajaran group invatigastion terhadap kemampuan analisis siswa di Madrasah Ibtidaiyah Al-Haddi Lubuk Linggau. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode pre-experimental design yaitu one-group pretest-posttest. Populasinya adalah siswa kelas IV di MI Al-Haadi Lubuk Linggau. Sampelnya adalah siswa kelas IV di MI Al-Haadi Lubuk Linggau dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Teknik pengumpulan data, yaitu tes, wawancara, dokumentasi, dan observasi. Analisis data menggunakan rumus TSR dan uji tes “t”. Hasil penelitian sebagai berikut. Kemampuan menganalisis siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Al-Haadi pada mata pelajaran IPA sebelum menggunakan model pembelajaran group invastigation tergolong rendah, hal itu bisa dilihat dari perolehan nilai rata-rata 58,46. Kemampuan menganalisis siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Al-Haadi pada mata pelajaran IPA yang menggunakan model pembelajaran group invastigation tergolong tinggi, hal itu bisa dilihat dari perolehan nilai rata-rata 79,23. Pengaruh model pembelajaran group invastigation terhadap kemampuan menganalisis siswa pada mata pelajaran IPA kelas IV lebih baik. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji hipotesis dengan menggunakan perhitungan uji “t” dibuktikan dengan melihat pengaruh dengan uji “t” jika t tabel <t hitung >t tabel atau -2,18<4,66>3,01 dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kemampuan menganalisis siswa dengan menggunkan model grouop invastigation pada mata pelajaran IPA di Madrasah Ibtidaiyah Al-Haadi Lubuk Linggau.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 14 Feb 2019 08:09
Last Modified: 14 Feb 2019 08:09
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/2934

Actions (login required)

View Item View Item