Sri Rizki Wulandari, NIM. 14190323 (2018) PENGARUH NILAI PELANGGAN DAN PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN MELALUI KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA RUMAH MAKAN SEDERHANA CABANG BASUKI RAHMAT PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
SRI RIZKI WULANDARI (14190323).pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Saat ini Rumah Makan Sederhana merupakan salah satu rumah makan yang mempunyai Pendapatan yang cukup baik tiap bulannya, dari pendapatan tersebut bisa kita simpulkan bahwa Rumah Makan Sederhana merupakan salah satu Rumah Makan yang cukup diminati di Kota Palembang. Ini terjadi dikarenakan loyalitas pelanggan tercipta jika keberhasilan dari sebuah rumah makan tersebut terhadap strategi pemasaran dalam mengembangkan usahanya dengan mengkombinasikan antara variabel nilai pelanggan dan produk sehingga akan menciptakan kepuasan pada pelanggan yang datang dan akan membuat pelanggan mau membeli kembali ataupun datang kembali ke Rumah Makan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan nilai pelanggan, produk dan kepuasan pelanggan sebagai variabel intervening berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan pada rumah makan Sederhana Cabang Basuki Rahmat Palembang dan untuk mengetahui apakah kepuasan pelanggan mempengaruhi loyalitas sebagai variabel intervening. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuisoner yang menggunakan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ialah pelanggan rumah makan Sederhana Cabang Basuki Rahmat Palembang. Dengan jumlah sampel sebanyak 140 respomdem dengan karakteristik pelanggan pada rumah makan Sederhana Cabang Basuki Rahmat Palembang yang telah membeli produk rumah makan Sederhana lebih dari 2kali dan metode penentuan sampel yang digunakan ialah nonprobality sampling, yang menggunakan sampling aksidental (accidental sampling). Metode analisis yang digunakan adalah metode regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai pelanggan tidak memiliki pengaruh terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai t-hitung 1,414 nilai signifikan 0,160, sedangkan Produk (X2) dan kepuasan pelanggan memiliki pengaruh signifikan positif terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai t-hitung 4,504 nilai signifikan 0,000, nilai pelanggan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai t-hitung 2,501 nilai signifikan 0,014, produk berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai sebesar 0,000. dan kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan positif sebagai variabel intervening antara nilai pelanggan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai dirrect effect c’ sebesar 0,1681 nilai signifikan 0,000, kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan positif sebagai variabel intervening antara nilai pelanggan terhadap loyalitas pelanggan pada rumah makan Sederhana Cabang Basuki Rahmat Palembang dengan dirrect effect c’ sebesar 0,2844 nilai signifikan 0,001. Kata kunci : Nilai Pelanggan, Produk, Kepuasan Pelanggan dan Loyalitas Pelanggan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Depositing User: | perpus perpus perpus |
Date Deposited: | 14 Feb 2019 08:32 |
Last Modified: | 14 Feb 2019 08:32 |
URI: | http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3399 |
Actions (login required)
View Item |