PENGARUH ORIENTASI PASAR, ORIENTASI PEMBELAJARAN DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING KEDAI KOPI DI KOTA PALEMBANG

Novia Tri Utami, NIM. 14190241 (2018) PENGARUH ORIENTASI PASAR, ORIENTASI PEMBELAJARAN DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING KEDAI KOPI DI KOTA PALEMBANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH.

[img] Text
NOVIA TRI UTAMI (14190241).pdf

Download (3MB)
Official URL: http://perpustakaan.ac.id

Abstract

Perkembangan globalisasi, perubahan gaya hidup masyarakat dan pertumbuhan kelas menengah mendorong kinerja industri pengolahan kopi mengalami peningkatan yang signifikan menimbulkan semakin menjamurnya pengusaha-pengusaha kopi di kota Palembang, pengusaha kopi semakin intens untuk memperbaiki kualitas produknya dalam menciptakan keunggulan yang bersaing dalam bidang pemasaran, pembelajaran dan penginovasian. Dari latar belakang di atas penulis membuat pertanyaan penelitian yaitu: bagaimana pengaruh orientasi pasar, orientasi pembelajaran dan inovasi produk terhadap keunggulan bersaing secara simultan maupun parsial. adapun tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui pengaruh orientasi pasar, orientasi pembelajaran dan inovasi produk terhadap keunggulan bersaing secara simultan maupun parsial. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner pada 40 kedai kopi di kota Palembang dalam penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis determinasi dan pengujian hipotesis yang digunakan uji t dan uji F. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa orientasi pasar, orientasi pembelajaran dan inovasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keunggulan bersaing baik secara simultan maupun parsial dengan koefisien determinasi (R 2 ) sebesar 0,623 atau 62,3%. sedangkan sisanya 37,7 % dipengaruhi oleh variabel lain diluar variabel bebas yang tidak diteliti. Kata kunci: orientasi pasar, orientasi pembelajaran, inovasi produk dan keunggulan bersaing.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 04 Mar 2019 04:16
Last Modified: 04 Mar 2019 04:16
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3749

Actions (login required)

View Item View Item