PEMBINAAN PERILAKU KEAGAMAAN MELALUI PROGRAM MADRASAH BERASRAMA : STUDI PADA MADRASAH ALIYAH NEGERI ARAHAN KECAMATAN MERAPI TIMUR KABUPATEN LAHAT

HALIMATUSSA’DIYAH, HALIMA (2019) PEMBINAAN PERILAKU KEAGAMAAN MELALUI PROGRAM MADRASAH BERASRAMA : STUDI PADA MADRASAH ALIYAH NEGERI ARAHAN KECAMATAN MERAPI TIMUR KABUPATEN LAHAT. Masters thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
HALIMATUSSA’DIYAH.rtf

Download (714kB)
Official URL: http://pps.radenfatah.ac.id/

Abstract

ABSTRAK Manajemen Penyelenggaraan Madrasah (Studi Kasus Pada Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang) Kepemimpinan kepala madrasah memiliki peran yang kuat dalam mengkoordinasikan, menggerakkan dan menyelesaikan semua sumber daya pendidikan yang tersedia. Untuk itu kepala madrasah dituntut memiliki kepemimpinan yang kuat agar mampu mengambil inisiatif atau prakarsa untuk meningkatkan kualitas madrasah. Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 (selanjutnya disingkat MIN 2) Palembang adalah salah satu bentuk lembaga pendidikan Islam yang ada di Indonesia, yang tentunya memiliki keinginan menjadi salah satu lembaga pendidikan yang berkualitas. Pendidikan Islam seperti MIN 2 Palembang dihadapkan pada tuntutan akan proses pendidikan yang efektif sehingga menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi. Tentunya tuntutan itu mendorong terjadinya berbagai perubahan arah pendidikan Islam mengingat tantangan global sekarang ini. Di sinilah peran manajemen penyelenggaraan madrasah diperlukan. Dari latar belakang masalah di atas, maka pokok masalah yang ingin dikaji dalam penelitian ini yaitu; 1) Bagaimana manajemen penyelenggaraan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang? dan 2). Apa faktor-faktor penghambat dan solusinya dalam manajemen penyelenggaraan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang?. Adapun tujuan dari penelitian ini, 1) untuk menelaah manajemen penyelenggaraan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang, dan 2) untuk mengetahui faktor-faktor penghambat dan solusinya dalam manajemen penyelenggaraan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang. Adapun Jenis penelitian ini merupakan penelitian field research, sedangkan pendekatan yang dipakai dalam pembahasan penelitian ini adalah penggunaan pendekatan analisis deskriptif. Data utama dari penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan berbagai cara yaitu; teknik observasi, dokumentasi, dan wawancara. Sedangkan data-data yang diperoleh di lapangan akan dianalisis melalui tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data/penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka ditemukan, pertama, manajemen penyelenggaraan Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Palembang telah memenuhi empat prinsip dalam manajemen penyelenggaraan madrasah meliputi empat prinsip yaitu prinsip ekuifinalitas, prinsip desentralisasi, prinsip sistem pengelolaan mandiri dan prinsip inisiatif sumber daya manusia. Kedua faktor-faktor penghambat dan solusinya yang penulis temui di MIN 2 Palembang yaitu: 1). Belum tercapainya secara optimal tujuan dan sasaran sekolah sebagai penjabaran dari visi dan misi yang telah ditetapkan. Solusinya lebih mengoptimalkan lagi tujuan dan sasaran sekolah sebagai penjabaran dari visi dan misi yang telah ditetapkan. 2). Standard mutu yang telah ditetapkan oleh MIN 2 Palembang berkaitan dengan standard kelulusan siswa setiap tahun kelulusan berbeda-beda. Solusinya madrasah harus bisa mempertahankan tingkat kelulusan setiap tahunnya. 3). Stakeholders yang tidak proaktif, sehingga peran dan fungsinya tidak optimal. Solusinya sebagai stakeholder harus merubah sikapnya agar lebih proaktif. 4). Otonomi pengelolaan dan tranparansi lebih bersifat ‘statis’. Solusinya warga sekolah (guru, siswa, karyawan, orang tua siswa, tokoh masyarakat) didorong untuk terlibat secara langsung dalam proses pengambilan keputusan yang akan dapat berkontribusi terhadap pencapaian tujuan madrasah. 5). Suasana yang nyaman dan lingkungan yang religious belum optimal. Hal ini terjadi karena ada faktor penghambatnya yaitu keterbatasan sarana dan prasarana. Madrasah harus lebih memperhatikan sarana dan prasana sebagai penunjang manajemen penyelenggaraan madrasah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 21 May 2019 02:37
Last Modified: 21 May 2019 02:37
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3798

Actions (login required)

View Item View Item