PENGEMBANGAN KOLEKSI DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG

FERAWATI, NIM. 1554400033 (2018) PENGEMBANGAN KOLEKSI DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (471kB) | Preview
[img]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://perpustakaan.ac.id

Abstract

Penelitian ini membahas tentang “Pengembangan Koleksi Di UPT Perpustakaan Universitas PGRI Palembang”. Dalam penelitian ini yang menjadi pokok permasalahan adalah: 1). Bagaimana rencana pengembangan koleksi dalam memenuhi kebutuhan informasi terhadap pemustaka di UPT Perpustakaan Universitas PGRI Palembang. 2). Bagaimana kebijakan pengembangan koleksi di UPT Perpustakaan Universitas PGRI Palembang. 3). Apa saja faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam rencana pengembangan koleksi dalam memenuhi kebutuhan informasi terhadap pemustaka di UPT Perpustakaan Universitas PGRI Palembang. Metodologi penelitian merupakan sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Dalam penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mendalam (independent interview), dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di UPT Perpustakaan Univeristas PGRI palembang yang bertempat di Jl. Jendral A. Yani Lrng Gotong Royong 9/10 Ulu palembang. Hasil penelitian ini menunjukan untuk rencana pengembangan koleksi di UPT Perpustakaan PGRI Palembang disesuaikan dengan kebutuhan pemustaka dan juga disesuaikan dengan minat dan tuntunan program pembelajaran di Universitas PGRI Palembang. Dan untuk kebijakan pengembangan koleksi di UPT Perpustakaan sudah cukup baik dan terarah, untuk tahapan-tahapan perencanaan kebijakan pengembangan koleksi yaitu dengan mengenali masyarakat yang dilayani, kebijakan seleksi, pemilihan bahan koleksi, pengadaan, penyiangan, dan evaluasi. Sedangkan untuk faktor-faktor penghambat dalam rencana pengembangan koleksi ada dua macam yaitu yang pertama dari anggaran atau dana, dan yang kedua yaitu dari sarana dan prasarananya. untuk solusi yang dilakukan oleh pihak perpustakaan untuk mengatasi kurangnya sumber dana, yaitu dengan cara mengajukan dana kepada pihak rektorat lebih besar nominalnya dari yang tahun lalu. Untuk solusi yang dilakukan oleh pihak perpustakaan untuk mengatasi sarana yang sudah rusak yaitu mencoba dengan memperbaiki sarana yang rusak tersebut melalui jasa orang yang mengerti atau orang yang ahli dalam bidang tersebut. Maka dari itu dengan sarana yang mendukung maka semua kegiatan atau pekerjaan dapat dikerjakan dengan secara maksimal. Kata kunci: Pengembangan koleksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 28 Mar 2019 01:55
Last Modified: 28 Mar 2019 01:55
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3849

Actions (login required)

View Item View Item