Dede Ilham Hafisyah Putra, Nim : 14190065 PENGARUH FAKTOR PSIKOLOGI, FAKTOR SITUSIONAL DAN FAKTOR SOSIAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR MEREK HONDA PADA MASYARAKAT KOTA PALEMBANG. Diploma thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Faktor Psikologis, Faktor Situasional, dan Faktor Sosial Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Merek Honda Pada Masyarakat Kota Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang memiliki sepeda motor honda, jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 reponden dengan menggunakan teknik Accidental sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda untuk mengetahui hubungan antar variabel, sebelum menggunakan uji asumsi klasik. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Faktor Psikologis, Situasional, dan Sosial secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Merek Honda Pada Masyarakat Kota Palembang. Hal ini dibuktikan dengan nilai thitung dan ttabel sebesar (psikologis 2,275>1,9847, situasional 2,304>1,9949, dan sosial 2,090>1,947) dengan signifikan lebih kecil dari 0,025, 0,023, 0,039. Ftabel dan Ftabel sebesar 7,121>2,75 dengan tingkat signifikan tersebut lebih kecil dari 0,05. Kata kunci : Faktor Psikologis, Faktor Situasional, Faktor Sosial, Keputusan Pembelian.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Depositing User: | fiqo |
Date Deposited: | 21 May 2019 02:39 |
Last Modified: | 21 May 2019 02:39 |
URI: | http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3913 |
Actions (login required)
View Item |