PERAN PENGELOLA PERPUSTAKAAN DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN BIMBINGAN PEMAKAI DI UNIVERSITAS IDA BANJUMI WAHAB PALEMBANG (Skripsi)

Sari, Rita Purnama (2016) PERAN PENGELOLA PERPUSTAKAAN DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN BIMBINGAN PEMAKAI DI UNIVERSITAS IDA BANJUMI WAHAB PALEMBANG (Skripsi). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
RITA PURNAMA SARI_AdabSKI.pdf

Download (589kB) | Preview

Abstract

Menyadari pentingnya informasi yang ada di Perpustakaan bagi pemustaka yang sesuai dengan tujuan dan fungsi perpustakaan, maka layanan bimbingan pemakai diarahkan memenuhi kebutuhan pengguna sesuai keinginan. Semakin banyak informasi dan kebutuhan pemustaka yang heterogen mengharuskan pengelola perpustakaan memberikan pelayanan bimbingan pemakai sehingga informasi di perpustakaan bisa dimanfaatkan oleh pemustaka. Tetapi kenyataan dilapangan banyak pemustaka tidak tahu sumber daya yang ada di perpustakaan serta cara memanfatkannya dengan menelusur informasi dengan baik. Dalam Skripsi ini yang menjadi pokok permasalahan. 1) bagaimana kegiatan pelayanan bimbingan pemakai di Perpustakaan Universitas IBA Palembang, 2) bagaimana peran pustakawan dalam memberikan pelayanan bimbingan pemakai di Perpustakaan Universitas IBA Palembang. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriftif kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 13 informan yaitu kepala perpustakaan, layanan teknis, layanan pengolahan dan mahasiswa. Orang yang dipilih berdasarkan kriteria yang ditetapkan penulis yang mampu memberikan informasi dengan akurat. Tehnik analisis data yang digunakan adalah reduksi data yang disederhanakan dari hasil wawancara, penyajian data dan penarikan kesimpulan dari hasil wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa peran pengelola perpustakaan dalam memberikan pelayanan bimbingan pemakai belum maksimal dilakukan, dilihat dari kegiatan layanan bimbingan pemakai melalui OBSIBA yang bertujuan mengenalkan sumber daya perpustakaan (sarana dan prasarana, koleksi cetak dan non cetak dan sistem otomasi) kepada mahasiswa setiap tahun ajaran baru beserta cara menelusur informasi dengan cepat dan tepat. Melakukan kegiatan bedah buku per semester untuk mengenalkan perpustakaan kepada pemakai. Kurangnya pengetahuan pemakai tentang teknologi informasi, dan kurangnya komunikasi antara pengelola dan pemakai pemakai perpustakaan, serta kurang tanggap pustakawan terhadap pemustaka yang melakukan penelusuran di perpustakaan sehingga layanan bimbingan pemakai tidak maksimal dilakukan. Keterbatasan sumber daya manusia juga salah satu faktor yang menjadikan pemustaka awam dengan sistem otomasi perpustakaan. Dengan dilaksanakan OBSIBA rutin setiap tahun, diadakan pameran dan diskusi diperpustakaan maka pemustaka akan tertarik mengunjungi perpustakaan, penambahan SDM yang harus tanggap terhadap kebutuhan pemustaka.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: pelayanan bimbingan pemakai, Perpustakaan, deskriftif kualitatif.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Humanities
Depositing User: perpus perpus perpus
Date Deposited: 18 May 2016 04:36
Last Modified: 18 May 2016 04:36
URI: http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/601

Actions (login required)

View Item View Item